BREAKING NEWS

Tuesday, January 8, 2019

5 Cara Membedakan Kabel Fast Charging Asli atau Palsu

5 Cara Membedakan Kabel Fast Charging Asli atau Palsu
Tentunya sebagian dari kamu udah nggak asing lagi dengan yang namanya kabel fast charging. Ya betul, kabel ini akan membuat baterai smartphone kesayanganmu menjadi lebih cepat penuh ketika sedang melakukan charging dengan menggunakan kabel jenis ini.

Namun nggak semuanya kabel fast charging itu asli, tetapi ternyata ada juga yang palsu. Nah, maka dari itu saya akan memberikan sebuah cara untuk membedakan kabel fast charging, antara mana yang asli dan palsu.

Biar Tidak Tertipu! Begini Cara Bedakan Kabel Fast Charging


Jika kamu mendapati kabel fast charging yang palsu pastinya akan memberikan efek yang sama saja seperti kabel charger yang biasa. Maka kamu harus perhatikan baik-baik artikel ini agar kamu tidak gampang tertipu dalam memilih kabel fast charging.


1. Kabel Fast Charging Asli Memiliki Tegangan Arus 2.4A

Kabel Fast Charging Asli Memiliki Tegangan Arus 2.4A

Cara untuk membedakan-nya, cek tegangan arus kabel fast charging. Kabel fast charging asli memiliki arus listrik atau tegangan yang normal sehingga tidak akan memberikan dampak apapun terhadap smartphone. Kabel fast charging yang asli memiliki 2.4 Ampere.

Tetapi jika kabel fast charging itu palsu, kabel tersebut akan memberikan tegangan arus yang sangat besar sehingga akan menyebabkan layar smartphone kamu bergerak sendirinya.


2. Perhatikan Ujung Kabel, Jika Pendek Berarti Asli

ujung kepala yang lebih pendek dari kabel fast charging yang palsu.

Yang harus kamu lakukan adalah tentunya dengan mengecek kabel fast charging tersebut. Karena pasti akan ada perbedaan antara kabel fast charging dengan yang biasa dan kabel yang asli.

Misalnya kamu bisa membandingkan pada ujung kabel fast charging. Jika kabel fast charging tersebut memang asli, kamu bisa memperhatikanya pada ujung kepala yang lebih pendek dari kabel fast charging yang palsu.


3. Jangan Tergiur dengan Harga Murah

Fast Charging Asli Lebih Mahal

Jangan mudah tergiur dengan harga kabel fast charging yang sangat murah. Kabel fast charging tentu memiliki perbandingan harga baik itu yang asli maupun yang palsu. oleh sebab itu  jika kamu melihat kabel fast charging dengan harga yang relatif lebih murah sebaiknya jangan kamu beli karena  bisa saja itu palsu. 

Kabel fast charging yang asli pasti memiliki harga yang sangat berbeda dari yang palsu. Jika kamu ingin membelinya, kamu bisa lihat toko-toko online u terlebih dahulu  seperti Tokopedia, Lazada maupun Bukalapak untuk melihat perbandingan harga.


4. Perhatikan Merek dari Kabel Fast Charging

Charger Asli Merek Terkenal
Perhatikan merek dari kabel fast charging. Setiap kabel fast charging pasti memiliki brand atau merek yang dimana merek tersebut ada yang asli maupun palsu.

Nama atau merek kabel fast charging asli pasti dari perusahaan yang terkenal, seperti Xiaomi, Samsung maupun dari perusahaan lainnya. Jadi ada baiknya buat kamu agar lebih perhatikan merek dari kabel fast charging tersebut.


5. Gunakan Aplikasi Ampere untuk Membedakannya

Aplikasi Ampere

Terakhir  hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan bantuan dari aplikasi. Aplikasi yang dapat kamu gunakan adalah Ampere. Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 5MB saja.

Pada aplikasi ini, kamu akan melihat berapa tegangan yang akan masuk ketika sedang di-charge. Jadi kamu bisa membadingkan secara langsung antara kabel fast charging asli maupun dengan yang palsu.


Demikianlah 5 Cara Membedakan Kabel Fast Charging Asli atau Palsu, Share artikel ini agar semakin banyak orang  yang tahu. Terimakasih!
 
Copyright © 2014 Berita News

Powered by JoJoThemes